ACADSTAFF UGM

CREATION
Title : Analisis Mitigasi Penyebaran Covid-19 Di Indonesia Dengan Dukungan Big Data
Author :
Date : 0 2020
Abstract : Penyebaran COVID-19 di Indonesia dari hari ke hari menunjukkan pertambahan kasus, karakteristik penyebaran dan pola penyebaran berbeda baik dari sisi klister kasus, demografi daerah, dan event pemantiknya. Salah satu kunci keberhasilan untuk menahan laju persebaran dan pertambahan kasus adalah dengan menganalisis pola pertambahan dan sebarannya dan melakukan mitigasi berdasarkan analisis data tersebut. Data pertambahan dan persebaran kasus COVID-19 di Indonesia berupa pertambahan angka kasus yang saat ini ada, perlu dilengkapi data-data lain yang dapat memberikan point of view data dari multiperspektif/sudut pandang. Untuk mengumpulkan dan mengolah data-data dari berbagai sumber ini dan tidak sama dalam format dan tipe (tidak terstruktur) memerlukan tekologi big data dan data analytic. Penyebaran dan pertambahan kasus COVID-19 di Indonesia membutuhkan dukungan Big Data untuk mendapatkan data-data pergerakan dan persebarannya, analisis terhadap pola persebaran dan pertumbuhannya, dan serta mengelola potensi mitigasi di masa depan. Hal ini didukug dengan kondisi tidak terstrukturnya data-data mengenai COVID-19 di Indonesia, belum adanya orkestrasi dan integrase yang baik, serta diseminasi informasi hasil analisis yang bisa mendukung pengambilan keputusan atau kebijakan tertentu, baik untuk Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, Pemangku Kepentingan Lainnya, dan masyarakat sekitar. Pendekatan Big Data Management dan Analisis dilakukan dengan maksud untuk membangun teknologi yang mengumpulkan sumber-sumber data terkait COVID-19 dari informasi resmi Kemenkes RI, data global, data pendukung, dan sumber lain yang kredibel. Data yang dikumpulkan kemudian di orkestrasi menjadi suatu DataMart/DataLake yang berperan seperti database, memyimpan data secara time series, serta melengkapinya dengan data model. Data yang terkumpul kemudian akan masuk dalam big data process secara cepat dan berkala, kemudian dijalankan proses analisis yang membantu mitigasi untuk keperluaan saat ini maupun knowledge management di masa mendatang.
Group of Knowledge : Ilmu Komputer
Original Language : Bahasa Indonesia
Level : Nasional
Status :
Document
No Title Document Type Action