ACADSTAFF UGM

CREATION
Title : KKN PPM - Diversifikasi Produk UMKM dan Perikanan di Kecamatan Panggul, Kabupaten Trenggalek
Author :

Mokhammad Fajar Pradipta, S.Si.,M.Eng. (1)

Date : 15 2016
Abstract : Desa Nglebeng memiliki potensi hasil bumi berupa pohon kelapa, cengkeh, padi, pisang, ketela dan hasil bumi lainnya. Selain itu objek wisata yang dimiliki juga beragam, seperti Pantai Konang yang dikenal dengan hasil lautnya yang melimpah. Potensi yang besar, belum diikuti dengan pengelolaan dan pemanfaatan yang baik oleh masyarakat. Oleh karena itu, tim KKN-PPM JTM-21 mengambil tema “Diversifikasi Produk UMKM dan Perikanan” dengan tujuan untuk meningkatkan pemanfaatan hasil bumi dan hasil laut di Desa Nglebeng yang dapat berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat. Sebelum melaksanakan program, perlu dipertimbangkan banyak hal antara lain hasil dari survey di lapangan, hasil diskusi bersama perangkat desa dan masyarakat, serta kesiapan dari anggota tim KKN-PPM JTM-21. Berdasarkan pertimbangan – pertimbangan tersebut, tim kami melakukan berbagai program kegiatan yang berbasis pada pemanfaatan sumber daya baik pertanian dan peternakan, peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan masyarakat, pengembangan bidang pendidikan dan kesehatan serta program – program lainnya. Beberapa kegiatan yang telah dilaksanakan dan berkaitan dengan sumber daya lokal antara lain membuat kue dari singkong, pembuatan Virgin Coconut Oil (VCO) dari kelapa, pelatihan pengolahan hasil laut untuk nugget dan bakso, vertikultur, pelestarian lingkungan, pendampingan panen raya, pengobatan pada hewan ternak dan lain – lain. Program yang berkaitan dengan pemberdayaan masyarakat antara lain, pelatihan UMKM Desa Nglebeng, pendampingan panen raya.
Group of Knowledge : Ilmu Kesejahteraan Sosial
Original Language :
Level : Nasional
Status :
Document
No Title Document Type Action