ACADSTAFF UGM

CREATION
Title : Kajian Awal Identifikasi Perbedaan Gelatin Sapi dan Gelatin Babi Menggunakan Biosensor Berbasis Surface Plasmon Resonance (SPR)
Author :

Devy Pramudyah Wardani, S.Si., M.Sc. (1) Dr.Eng. Edi Suharyadi, S.Si., M.Eng. (2) Prof. Dr. Kamsul Abraha (3)

Date : 2012
Keyword : gelatin babi,gelatin sapi, SPR, biosensor gelatin babi,gelatin sapi, SPR, biosensor
Abstract : Abstrak – Gelatin merupakan biopolimer dengan kegunaan yang sangat luas. Sumber gelatin sendiri dapat berasal dari kulit dan tulang sapi, kulit babi maupun ikan. Dua jenis gelatin dari sumber yang berbeda, yaitu gelatin sapi dan gelatin babi telah diidentifikasi dengan biosensor berbasis surface plasmon resonance (SPR). Hasilnya menunjukkan adanya pergeseran sudut SPR pada lapisan tipis perak (Ag) dan gelatin babi (??B ) sebesar 1o, dan pada lapisan tipis perak dan gelatin sapi (??S ) sebesar 1,5o. Selisih pergeseran sudut SPR(??SPR) gelatin sapi dan babi sebesar 0,5o dimana ??S lebih besar dari ??B menunjukkan bahwa SPR mampu mengidentifikasi perbedaan dua jenis gelatin dari sumber yang berbeda. Indeks bias yang teramati menunjukan bahwa indeks bias gelatin sapi juga lebih besar dari indeks bias gelatin babi pada konsentrasi 0,6%. Dengan kata lain, besarnya ??SPR sebanding dengan besarnya indeks bias pada antarmuka antara Ag dan gelatin. Abstract – Gelatine is a biopolymer that is widely used. Gelatine can be derived from cattle’s skin and bones, pig’s skin or fish. Two types of gelatin from different sources, bovine and porcine gelatine, have been identified with the surface plasmon resonance (SPR) based biosensor. The result showed 1o shift of SPR angle on a thin layer of silver and porcine gelatine (??B ), and 1,5o shift on a thin layer of silver and bovine gelatine (??S ). The difference in the SPR angle shift (??SPR) of bovine and porcine gelatine is 0,5o where ??S is greater than ??B showing that SPR is able to identify differences in the two types of gelatine from different sources. The observed refractive index showed that bovine gelatin refractive index is greater than porcine too at 6% concentration. This means, the magnitude of (??SPR) is proportional to the magnitude of the refractive index at interface between Ag and gelatin.
Group of Knowledge :
Level : Nasional
Status :
Published
Document
No Title Document Type Action
1 FULL-KAJIAN AWAL IDENTIFIKASI PERBEDAAN GELATIN SAPI DAN GELATIN BABI MENGGUNAKAN BIOSENSOR BERBASIS SURFACE PLASMON RESONANCE (SPR).pdf
Document Type :
View