ACADSTAFF UGM

CREATION
Title : Pengolahan dan Analisis Data Seismologi Pemantauan Tapak PLTN di Pulau Bangka
Author :

Dr.rer.nat. Wiwit Suryanto, S.Si., M.Si. (1) Dr. Wahyudi, M.S. (2) Dr.rer.nat. Ade Anggraini, S.Si., M.Si. (3)

Date : 0 2020
Keyword : kinerja PKSEN,BATAN kinerja PKSEN,BATAN
Abstract : Laporan kinerja Tahun 2019, merupakan Laporan Kinerja tahun terakhir periode Renstra 2014-2019 sebagai pertanggungjawabanpelaksanaan tugas dan fungsi serta penggunaan anggaran. Laporan Kinerja ini merupakan perwujudan kinerja pencapaian sasaran kegiatan dalam Renstra Pusat Kajian Sistem Energi Nuklir tahun 2015-2019. Pusat Kajian Sistem Energi Nuklir (PKSEN) merupakan unit kerja Eselon II di bawah Deputi Bidang Teknologi Energi Nuklir. Sesuai dengan Peraturan Kepala BATAN No. 14 Tahun 2013 tentang Organisasi dan Tata Kerja BATAN, PKSEN mempunyai tugas melaksanakan perumusan dan pengendalian kebijakan teknis, pelaksanaan, dan pembinaan dan bimbingan di bidang pengkajian sistem energi nuklir. Kegiatan PKSEN adalah Pengkajian dan Penerapan Sistem Energi Nuklir dengan sasaran kegiatan yaitu diperolehnya kajian penerapan sistem energi nuklir untuk mendukung kebijakan energi nasional. Dalam upaya untuk mencapai sasaran tersebut di atas, maka pada tahun 2019 PKSEN menetapkan indikator kinerja yaitu (1) Jumlah dokumen teknis infrastruktur pendukung proyek PLTN; (2) Jumlah publikasi ilmiah; dan (3) Jumlah daerah yang memanfaatkan rekomendasi data tapak PLTN. Penilaian terhadap capaian sasaran kegiatan dilakukan dengan mengukur indikator kinerja. Pencapaian kinerja yang baik telah ditunjukkan PKSEN pada tahun 2019. Seluruh Indikator kinerja mencapai target yang telah ditetapkan dalam Perjanjian Kinerja PKSEN Tahun 2019. Dengan capaian tersebut prosentase rata-rata kinerja PKSEN pada tahun 2019 sebesar129,58 %. Selain itu, selama Tahun 2019 PKSEN juga tedapat capaian kinerja lainnya yaitu dipercaya sebagai narasumber di internal maupun eksternal BATAN, dan memberikan bimbingan kepada mahasiswa dan peneliti di luar BATAN. Pelayanan tersebut mendapatkan umpan balik berupa Indikator Kepuasan Masyarakat dengan mutu B atau Baik. Atas capaian ini, PKSEN berkomitmen dalam mempertahankan dan melaksanakan upaya perbaikan secara berkelanjutan atas pengelolaan kinerja sesuai dengan peraturan perundangan maupun sesuai harapan pemangku kepentingan
Group of Knowledge : Geofisika
Level : Nasional
Status :
Published
Document
No Title Document Type Action