ACADSTAFF UGM

CREATION
Title : PENINGKATAN KUALITAS CITRA BAWAH AIR BERDASARKAN MIXTURE CONTRAST LIMITED ADAPTIVE HISTOGRAM EQUALIZATION AND MULTISCALE FUSION UNTUK ALAT BANTU EVALUASI KONDISI BAWAH AIR
Author :
Date : 0 2022
Abstract : Penelitian didalam air saat ini sangat mendapat perhatian di dunia akademik, seperti memantau kehidupan bawah laut, menilai lingkungan geologi, mendeteksi sebuah objek, dan sebagainya. Permasalahan yang dihadapi pada pengolahan citra bawah air adalah terjadinya distorsi warna, keburaman detail, kontras rendah, dan warna kebiruan atau kehijauan karena hamburan dan penyerapan cahaya. Pengaruh pada citra bawah air bukan hanya karena hamburan tetapi juga karena adanya organisme bawah air. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan metode peningkatan kualitas visual citra bawah air menggunakan metode Mixture Contrast Limited Adaptive Histogram Equalization (CLAHE) dalam model ruang warna Lab dan HSV berbasis Multiscale Fusion. Secara garis besar urutan pemrosesannya adalah white balancing, sharpening, CLAHE, weightmap generation, Multiscale Fusion. CLAHE memainkan peranan penting dalam peningkatan pencahayaan citra bawah air secara lokal. Pemilihan parameter- parameter pada metode CLAHE, peta bobot, dan sharpening yang tepat akan menghasilkan citra yang tepat untuk keperluan evaluasi kondisi bawah air. Luaran yang ditargetkan adalah paper yang tersubmit di jurnal nasional bereputasi sebagai luaran wajib. TKT pada penelitian ini adalah TKT tingkat 2 dimana tahapan metode peningkatan yang diusulkan akan dievaluasi dan dibandingkan dengan beberapa metode yang sudah dikembangkan peneliti lainnya (evaluasi kualitatif) dan juga akan dilakukan proses evaluasi secara kualitatif. Dengan adanya metode yang diusulkan dalam penelitian ini, diharapkan dapat meningkatkan interprestasi atau persepsi informasi dalam citra dan dapat memberikan masukan yang lebih baik untuk teknologi pemrosesan citra bawah air otomatis lainnya.
Group of Knowledge : Ilmu Komputer
Original Language : Bahasa Indonesia
Level : Nasional
Status :
Document
No Title Document Type Action