Title | : | PERANAN MASYARAKAT LOKAL DALAM PERENCANAAN RUANG KAWASAN PERMUKIMAN KABUPATEN TEMANGGUNG |
Author | : |
Prof. Dr. Su Rito Hardoyo, M.A. (1) Agung Jauhari, S.Si., M.Sc. (2) |
Date | : | 0 2018 |
Keyword | : | partisipasi masyarakat lokal, perencanaan dan pemanfaatan ruang, kawasan permukiman partisipasi masyarakat lokal, perencanaan dan pemanfaatan ruang, kawasan permukiman |
Abstract | : | Makalah ini menyajikan hasil penelitian tentang (1) pengetahuan masyarakat dan pelaksanaan RTRW; (2) peran serta masyarakat dalam pelaksanaan RTRW dan pengendalian pemanfaatan ruang dalam pelaksanaan RTRW; (3) hak masyarakat dalam pemanfaatan ruang. Penelitian dilakukan di Kecamatan Temanggung menggunakan metode penelitian survei, dan pengumpulan data dari 80 rumahtangga responden, yang dipilih secara acak sederhana. Data diolah menggunakan teknik skoring untuk kuantifikasi data kualitatif. Analisis dilakukan secara kualitatif deskriptif maupun kuantitatif.Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat di Kawasan Pusat Perkotaan memiliki kondisi sosial ekonomi (rerata pendapatan) lebih baik daripada masyarakat di Kawasan Perkotaan Pinggiran. Namun demikian pengetahuan masyarakat tentang RTRW dan pelaksanaan RTRW relatif sama yakni pada tingkat rendah, karena belum adanya sosialisasi dari pemerintah. Peranserta masyarakat dalam melaksanakan kewajiban pada RTRW dan pengendalian pemanfaatan ruang dalam pelaksanaan RTRW masih relatif rendah. Hak pemanfaatan ruang untuk bangunan perumahan dan status pemilikan lahan sebagian besar milik pribadi berasal dari warisan. Peran serta masyarakat dalam pemanfaatan fasilitas permukiman cukup tinggi, ditunjukkan dari keterkaitan erat antara lokasi perumahan dengan fasilitas jalan, pengelolaan limbah cair dan sampah, drainase, fasilitas umum berupa RTH. |
Group of Knowledge | : | Geografi |
Original Language | : | Bahasa Indonesia |
Level | : | Nasional |
Status | : |
Published
|
No | Title | Action |
---|---|---|
1 |
COVER Jurnal Teknik Sipil UNTAN.pdf
Document Type : [PAK] Halaman Cover
|
View |
2 |
Agung Jauhari_Peranan Masyarakat Lokal.pdf
Document Type : [PAK] Full Dokumen
|
View |
3 |
Editorial Team UNTAN.pdf
Document Type : [PAK] Halaman Editorial
|
View |
4 |
Dafis Untan.pdf
Document Type : [PAK] Daftar Isi
|
View |