Title | : | PKM KELOMPOK MASYARAKAT MENUJU DESA TANGGUH BENCANA DI DESA KEMADANG, KECAMATAN TANJUNGSARI, KABUPATEN GUNUNG KIDUL, YOGYAKARTA |
Author | : |
Syahirul Alim, S.Kp. M.Sc, Ph.D. (1) Bayu Fandhi Achmad, S.Kep., Ns., M.Kep. (2) Sutono, S.Kp., M.Sc., M.Kep. (3) Dr. Sri Setiyarini, S.Kp., M.Kes. (4) |
Date | : | 2018 |
Abstract | : | Berdasarkan Indeks Resiko Bencana Indonesia (2013) menunjukkan bahwa Kabupaten Gunung Kidul Berada pada kelas resiko tinggi dengan jumlah skor 148. Ancaman bencana yang timbul di wilayah Gunung Kidul gempa bumi, tsunami, kekeringan, cuaca ekstrem, dan longsor. Selain itu, rendahnya pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam bencana menyebabkan masyarakat tidak mampu mandiri dalam mewujudkan desa tangguh bencana. Melalui implementasi desa tangguh bencana, diharapkan masyarakat memiliki kesiapsiagaan bencana yang baik, menghadapi masalah-masalah kesehatan dan dampak merugikan lain yang timbul akibat bencana. Mitra dalam program pengabdian masyarakat ini adalah Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) dan Pemuda tanggap bencana yang berada di Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul. Kedua Mitra tersebut dibawah koordinasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Gunung Kidul. Tujuan utama program pengabdian masyarakat ini adalah meningkatkan kapasitas masyarakat dalam kesiapsiagaan bencana melalui implementasi desa tangguh bencana di Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Gunung Kidul. Hal-hal yang dilaksanakan dalam program pengabdian masyarakat ini antara lain memfasilitasi dan pendampingan masyarakat dalam mengidenfikasi ancaman, kerentanan, dan kapasitas masyarakat dalam menghadapi bencana, melestarikan dan menggali kearifan lokal yang terkait dengan kesiap-siagaan bencana, optimalisasi kader kesehatan melalui update pelatihan peran kader kesehatan khususnya dalam bidang kegawatadaruratan sehari-hari maupun dalam kondisi bencana, membentuk pemuda sadar bencana (DASANA), membentuk jejaring, kesepakatan, dan kerjasama lintas sektoral dalam penanggulangan bencana yang mungkin terjadi di wilayah kemadang, Kabupaten Gunung Kidul. Melalui program pengabdian masyarakat ini diharapkan di Desa Kemadang, Kabupaten Gunung dapat terbentuk kelompok masyarakat tanggap bencana yang mampu melaksanakan program pengurangan resiko bencana (PRB), masyarakat mengetahui dan memanfaatkan early warning system (EWS) berbasis kearifan lokal, terbentuknya kader kesehatan dengan kemampuan penanggulangan kegawatadaruratan sehari-hari maupun dalam kondisi bencana, terbentuknya pemuda sadar bencana (DASANA) yang mampu berperan dalam penanggulangan bencana mulai fase prabencana, bencana, dan pasca bencana, serta terciptanya sistem jejaring yang melibatkan lintas sektor dalam upaya penanggulangan bencana. |
Group of Knowledge | : | |
Original Language | : | |
Level | : | Nasional |
Status | : |
No | Title | Action |
---|---|---|
1 |
pengabdian_2039835_f13148f78fa3ce10484d34117661f9eb.pdf
Document Type : Full Dokumen
|
View |