ACADSTAFF UGM

CREATION
Title : Teknik Multi-Resolusi Data Penginderaan Jauh untuk Meningkatkan Akurasi Pemetaan Penutup Lahan
Author :

Like Indrawati, S.Si., M.Sc. (1) Karen Slamet Hardjo, S.Si., M.Sc. (2)

Date : 2014
Keyword : Fusi citra, Brovey, Gram-schmidt, PCA, HPF, Landsat 8, klasifikasi multispektral. Fusi citra, Brovey, Gram-schmidt, PCA, HPF, Landsat 8, klasifikasi multispektral.
Abstract : Teknik multi-resolusi yang berupa fusi citra bertujuan untuk mengurangi ketidakpastian dan meminimalkan redundansi dalam output citra sekaligus memaksimalkan rincian hasil rekaman yang relevan khusus untuk aplikasi atau tujuan tertentu. Tujuan dalam penelitian ini adalah Studi teknik multi-resolusi yaitu fusi citra dengan metode Brovey, Gram-Scmidt, PCA, High Pass Filter pada citra multi resolusi yaitu Landsat 8 (Multispektral dan Pankromatik), kemudian dilakukan evaluasi hasil fusi citra secara kualitatif (visual) dan klasifikasi multispektral supervised penutup lahan dan membandingkan tingkat akurasinya. Hasil dari penelitian ini adalah proses fusi citra merupakan cara untuk mengintegrasikan data yang berbeda dan saling melengkapi untuk meningkatkan informasi pada citra serta meningkatkan interpretabilitas citra. Citra fusi hasil transformasi brovey dapat memperkaya informasi spasial dan meningkatkan kontras fitur akan tetapi berbeda dengan warna pada citra asli, sedangkan metode Gram-schmidt, HPF dan PCA secara keseluruhan menghasilkan citra yang mirip dengan citra asli. Pada citra fusi hasil metode PCA ketajamannya tidak sebaik citra fusi lainnya sedangkan metode HPF merupakan citra yang memberikan efek ketajaman yang tinggi terutama untuk objek garis seperti jalan dan sungai. Pada perhitungan akurasi total dan akurasi Kappa pada hasil klasifikasi penutup lahan untuk setiap metode fusi citra dan citra asli memiliki urutan sebagai berikut: Gram-schmidt > Brovey > PCA > HPF > citra asli.
Group of Knowledge : Geografi
Level : Nasional
Status :
Published
Document
No Title Document Type Action